masukkan script iklan disini
Kotabumi.Penakita.info- Kalapas Kotabumi bersama jajaran petugas melaksanakan kegiatan kerja bakti dalam rangka membenahi paving blok lantai halaman depan Lapas Kelas IIA Kotabumi. Kegiatan ini merupakan wujud kepedulian bersama dalam menjaga kebersihan, kerapian, serta kenyamanan lingkungan lapas.
Pada kesempatan tersebut, Kalapas Kotabumi turun langsung membantu petugas melakukan perapihan dan perbaikan paving blok yang mengalami kerusakan agar kembali tertata rapi dan aman digunakan. Kebersamaan antara pimpinan dan petugas terlihat jelas, mencerminkan semangat gotong royong serta kekompakan dalam pelaksanaan tugas.
Sebelum kegiatan dimulai, Kalapas Kotabumi memberikan arahan singkat kepada seluruh petugas agar pelaksanaan kerja bakti dilakukan dengan penuh tanggung jawab, memperhatikan keselamatan kerja, serta menanamkan rasa memiliki terhadap lingkungan lapas.
Melalui kegiatan kerja bakti ini, diharapkan tercipta lingkungan Lapas Kotabumi yang semakin bersih, rapi, dan nyaman, serta memperkuat sinergi dan kebersamaan seluruh jajaran dalam mendukung pelaksanaan tugas pemasyarakatan.
@kemenimipas
@ditjenpas
@pemasyarakatanlampung
@tomielyus
#kemenimipas
#ditjenpas
#pemasyarakatanlampung
#lakobumterusberbenah
Sumber Berita : Lapas kota bumi
Penulis : Okta Satria
Editor : Aldi Sinar Pranjaya
Penakita.info -
Portal Berita Pena kita Yang Siap Menyajikan Berita Secara realtime dan Akurat
Kabiro Lampung