• Jelajahi

    Copyright © Pena Kita
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Halaman

    Ibadah Kunci Bulan, Warga Binaan Lapas Saparua Perkuat Iman

    Sabtu, 31 Januari 2026, Januari 31, 2026 WIB Last Updated 2026-01-31T05:59:25Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini




    Saparua,PenaKita.Info-
    Kanwil Ditjenpas Maluku, Lapas Kelas III Saparua melaksanakan ibadah kunci bulan yang diikuti oleh seluruh warga binaan sebagai bagian dari pembinaan kepribadian dan penguatan iman. Kegiatan keagamaan ini berlangsung khidmat di ruang ibadah lapas dan menjadi momentum refleksi rohani bagi warga binaan dalam mengawali pembinaan di bulan berikutnya, Sabtu, 31/01.


    Rangkaian ibadah diawali dengan puji-pujian dan penyembahan yang dipimpin oleh warga binaan, dilanjutkan dengan doa pembuka serta pembacaan firman Tuhan. Ibadah kunci bulan tersebut dipimpin oleh warga binaan Y.P. yang menyampaikan renungan berdasarkan Injil Matius pasal 7 ayat 7 sampai 11, dengan pesan utama tentang ketekunan dalam berdoa, berusaha, dan berharap kepada Tuhan di tengah proses kehidupan. 

    “Mintalah, maka akan diberikan kepadamu; carilah, maka kamu akan mendapat; ketoklah, maka pintu akan dibukakan bagimu. Karena setiap orang yang meminta, menerima dan setiap orang yang mencari, mendapat dan setiap orang yang mengetok, baginya pintu dibukakan. Adakah seorang dari padamu yang memberi batu kepada anaknya, jika ia meminta roti, atau memberi ular, jika ia meminta ikan? Jadi jika kamu yang jahat tahu memberi pemberian yang baik kepada anak-anakmu, apalagi Bapamu yang di sorga! Ia akan memberikan yang baik kepada mereka yang meminta kepada-Nya.” ucapnya


    Suasana ibadah berlangsung tertib, penuh ketenangan, serta mencerminkan sikap saling menghormati dan kebersamaan antarwarga binaan. Melalui kegiatan ini, warga binaan diajak untuk melakukan evaluasi diri, memperbaiki sikap, serta menanamkan nilai kesabaran, keikhlasan, dan pengharapan selama menjalani masa pidana di Lapas Saparua.


    Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Saparua, Pramuaji Buamonabot, menyampaikan bahwa kegiatan ibadah kunci bulan merupakan bagian penting dari program pembinaan rohani yang dilaksanakan secara berkelanjutan. 

    “Pembinaan keagamaan kami dorong secara konsisten karena mampu membentuk karakter, menenangkan batin, dan menumbuhkan kesadaran spiritual warga binaan. Harapannya, nilai-nilai yang diperoleh dari ibadah ini dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari,” ujarnya.


    Ia menambahkan, Lapas Saparua berkomitmen memberikan ruang dan kesempatan yang sama bagi seluruh warga binaan untuk menjalankan ibadah sesuai dengan keyakinan masing-masing. 


    Dengan pembinaan spiritual yang berkesinambungan, diharapkan warga binaan mampu menjadi pribadi yang lebih baik, bertanggung jawab, serta siap kembali dan berperan positif di tengah masyarakat setelah masa pidana dan pembinaan berakhir.

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini