• Jelajahi

    Copyright © Pena Kita
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Halaman

    D'Boi Naik Klas: Dengar Langsung Keluhan Warga Netpala, Dorong Penguatan Ekonomi

    Rabu, 16 Juli 2025, Juli 16, 2025 WIB Last Updated 2025-07-16T12:18:02Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini


     

    SoE, Timor Tengah Selatan.Penakita.Info– Anggota DPRD Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) dari Fraksi Partai Hanura, David Imanuel Boimau, A.Md.,  kembali menyapa masyarakat Desa Netpala, Kecamatan Mollo Utara, Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), Rabu (16/7/2025).  Kunjungan ini merupakan bagian dari upaya  menyerap aspirasi dan masukan langsung dari warga sebagai wakil rakyat asal TTS.

     

    Didampingi Anggota DPRD TTS Sefriths E.D. Nau,  David Boimau, yang dikenal dengan tagline "D'Boi Naik Kelas," disambut hangat oleh Kepala Desa Netpala beserta perangkat desa, tokoh adat dan masyarakat, pemuda karang taruna, dan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Unwira dan IAKN Kupang di Aula kantor Desa Netpala.

     


    Dalam sambutannya, Boimau, mantan anggota DPRD TTS tiga periode,  menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah desa, masyarakat, dan mahasiswa KKN dalam pembangunan desa.  Ia mengajak mahasiswa untuk turut serta menyusun manajemen pengelolaan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) atau koperasi, serta mengembangkan inovasi ekonomi lokal.

     

    Boimau juga menyoroti pentingnya peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) sebagai pondasi pembangunan.  Ia mendorong pelatihan literasi pengelolaan keuangan, pengelolaan potensi pertanian, dan penguatan kelompok tani, mengingat potensi hortikultura yang besar di Desa Netpala.

     

    Dalam dialog yang berlangsung, warga menyampaikan berbagai aspirasi, termasuk masalah akses jalan yang terbatas, pengelolaan sumber mata air yang belum optimal, kondisi Taman Teknologi Pertanian (TTP) yang terbengkalai, dan perlunya program sertifikasi tanah untuk mencegah konflik sosial.

     

    Boimau menyatakan komitmennya untuk menyampaikan aspirasi warga ke Pemerintah Provinsi NTT.  "Saya sudah taruh hati di Netpala.  Aspirasi ini akan kami sampaikan ke Pemerintah Provinsi. Saya berharap dialog ini menjadi awal kolaborasi nyata ke depan," ujarnya.

     

    Sefriths E.D. Nau, Anggota DPRD TTS Dapil 2 dari Fraksi Hanura,  mengatakan bahwa David Boimau merupakan satu-satunya anggota DPRD TTS yang berhasil "naik kelas" ke tingkat Provinsi setelah tiga periode mengabdi di tingkat Kabupaten.  Ia juga menyampaikan apresiasi kepada masyarakat Desa Netpala yang telah mendukungnya selama lima periode sebagai anggota DPRD.

     

    Perwakilan mahasiswa KKN, Elda Riwu,  menambahkan pentingnya peningkatan literasi pengelolaan ekonomi rumah tangga dan pemahaman warga dalam membaca peluang pasar untuk pemasaran hasil pertanian.  Ia juga menyoroti infrastruktur jalan, sarana air bersih, dan penguatan SDM sebagai kunci peningkatan ekonomi warga.

     

    Kepala Desa Netpala, Djetron G.E. Mnune, menyampaikan terima kasih atas kunjungan dan kesediaan kedua anggota DPRD untuk mendengarkan aspirasi masyarakat Desa Netpala


    (Mh)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini